Atlet Paramotor Propinsi Jawa Tengah Berjaya di Kejurnas

Berita Olahraga
0 0
Read Time:1 Minute, 26 Second

Kendal,Jatengnet.Com: Kejuaraan nasional atlet Paramotor tahun 2022 diselenggarakan di Landasan Udara Gorda Serang Banten Jawa Barat tanggal 22-27 Maret 2022. “Pada kejuaraan tersebut atlet Paramotor Jawa Tengah memperoleh 9 medali” kata Sunoto Manager Atlet Paramotor Propinsi Jawa Tengah dalam releasenya Minggu (27/3).

Dikatakan oleh Sunoto, prestasi dan medali yang berhasil di peroleh atlet Jawa Tengah antara lain, kategori Paratrike Tandem dengan atlet Thomas W dan Sunoto mendapatkan juara III. Selanjutnya, kategori Paratrike Putra diraih Thomas Widiyanto.

Untuk kategori Presisi Tandem Paratrike dengan atlet Thomas W dan Sunoto mendapatkan juara III, kategori Navigasi Paratrike Tandem atas nama Thomas W dan Sunoto sebagai juara II. Navigasi Paratrike Solo dengan atlet Thomas W sebagai juara II.

Kategori Paramotor Solo dengan atlet M Afifian sebagai juara III. Slalom Paramotor dengan atlet Kevin Surya Nugroho juara II, Navigasi Paramotor Izull Haq Muhamad juara III, dan terakhir untuk kategori Economic Fuel Paramotor dengan atlet M Afifian sebagai juara pertama. “Untuk piagam, medali, dan uang pembinaan diserahkan oleh Kapuspotdirga Marsekal Pertama TNI Fajar Andriyanto” tambah Sunoto.

Menurut dia, prestasi menggembirakan pada Kejurnas Paramotor tahun 2022 merupakan hasil kerja keras dari para atlet. Disamping itu berkat dukungan dari berbagai pihak terutama Kodam IV Diponegoro. “Tanpa dukungan dari pihak luar, atlet Paramotor Jawa Tengah tidak bisa berbuat banyak” ujarnya.

Pihaknya juga mengharap agar atlet yang telah berprestasi tidak puas diri. Kerja keras dan latihan perlu di laksanakan terus. “Tantangan dan kejuaraan kedepan masih banyak dan persaingannya cukup ketat ” tambah Sunoto.

Kapuspotdirga Marsekal Pertama Fajar Andriyanto dalam sambutannya mengharapkan agar para atlet yang ada bisa meningkatkan prestasinya lebih baik lagi. Untuk merealisasikan prestasi yang baik harus dibarengi dengan latihan serius. “Kedepan bila prestasinya bagus bisa mengharumkan nama bangsa dan negara” kata dia. (Teguh-21)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *