
Takmir Masjid Mujahidin Kendal Bagikan Sayur Mayur
KENDAL, jatengnet.com – Takmir Masjid Mujahidin Kendal membagikan sayur mayur yang digelar di halaman masjid, Minggu (16/1/2022). Beragam jenis sayuran dibagikan dalam acara yang dikemas Pasar Rakyat itu. Sayur-mayur yang dibagikan secara gratis antara lain wortel, kacang panjang, terong, sawi putih, kol, timun, jagung muda, kangkung, daun singkong maupun daun ketela.
Salah seorang panitia acara Masrokah, mengatakan, panitia penyelenggara mensiapkan 500 voucer lebih untuk jemaah masjid dan masyarakat umum. ‘’Kupon tersebut bisa ditukar dengan sayuran yang ada,’’ katanya.
Sayur mayur yang disiapkan antara lain 250 kilogram kol, 250 kilogram sawi putih, wortel sebanyak 120 kilogram, 400 ikat kacang panjang, 75 kilogram timun, 300 ikat daun singkong, kangkung 270 ikat, 300 kilogram jagung, dan 100 ikat duan ketela. ‘’Semuanya gratis untuk jemaah masjid dan warga,’’ tambah dia.
Salah seorang pengurus Takmir Masjid Mujahidin Kendal, Muhtasin mengatakan, setiap Minggu pagi rutin digelar Pasar Rakyat di halaman masjid. Sementara pembagian sayuran gratis baru kali ini dilakukan. Menurut rencana akan dilakukan dua bulan sekali.
‘’Masjid tidak hanya untuk ibadah, tetapi juga sebagai tempat konsultasi, mengembangkan budaya, ekonomi, dan lainnya. Pasar Rakyat ini sebagai cara memakmurkan masjid dan mensejahterakan jemaah,’’ pungkasnya. (jan-21)
More Stories
KMP Kalibodri, Gelombang Pemudik Kumai-Kendal Meningkat Dua Kali Lipat
KENDAL, JatengNET.Com - Gelombang pemudik melalui angutan laut KMP Kalibodri dari Pelabuhan Kumai, Kalimantan Tengah ke Pelabuhan Kendal, Kendal meningkat...
Safari Ramadan, Perumda Air Minum Tirto Panguripan Santuni Anak Yatim dan Salurkan Zakat Profesi
KENDAL, JatengNET.Com - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirto Panguripan Kabupaten Kendal melakukan safari Ramadan dengan tajuk peduli kepada...
PD Muhammadiyah Kendal Siapkan 70 Lebih Tempat Salat Iedul Fitri
KENDAL, JatengNET.Com - Salat Iedul Fitri 1443 H di lingkungan Muhamamadiyah di Kabupaten Kendal akan dilakukan di 70 lebih tempat,...
DPC PDI Perjuangan Kendal Beri Pendidikan Politik dan Sosialisasi Komandante Bintang 2
Tiga Kecamatan di Dapil VI Ditarget 2 Kursi Bukber, Bagi Parsel dan Beras Mba Puan KENDAL, JatenmgNET.Com - Pada pemilu...
Sukses Bina WBP, Kanwil Kemenkumham Jateng Diganjar Penghargaan
*Dan Jalankan Program One Day One Prison Product SEMARANG- JatengNET,Com - Dinilai berhasil mendorong Unit Pelaksana Teknis (UPT) untuk melakukan...
PT BPR BKK Kendal Memberi Santunan Anak Yatim Piatu
Kendal, Jatengnet.Com: PT BPR BKK (Perseroda) Kabupaten Kendal Senin (25/4) memberi santunan kepada anak-anak yatim piatu di Panti Asuhan Darul...
Average Rating