KENDAL – Bakal calon Bupati Kendal Ali Nurudin bersilaturahmi dengan sejumlah guru TPQ NU 16 At Taqwa di Desa Mojo, Ringinarum, Kendal, kemarin. Bakal calon yang diusung PKB, Nasdem, dan Gerindra itu, mengajak guru TPQ ikut membangun Kendal, supaya di masa mendatang semakin baik dan maju. ‘’Berkat jasa mereka anak-anak sebagai generasi muda penerus bangsa bisa menjadi baik. Mereka mengajarkan budi pekerti dan mengaji,’’ kata pria yang disapa ustad Ali ini.
Dikatakan, kesejahteraan guru TPQ hingga kemarin masih sangat minim. Padahal mereka telah berjuang agar anak didiknya menjadi lebih baik. Mereka juga rela mengorbankan waktu untuk keluarganya yang digunakan untuk mengajar. ‘’Insyaallah bila saya mendapat amanah menjadi Bupati Kendal, saya ingin memprioritaskan kesejahteraan guru TPQ,’’ tuturnya.
Salah seorang guru TPQ NU 16 At Taqwa, Faturahman, berharap jika Ali Nurudin terpilih menjadi Bupati Kendal, bisa memberikan perhatian kepada guru TPQ dan pengajar. ‘’Saya berharap guru TPQ lebih di perhatikan kesejahteraannya,’’ ucapnya. (jan/21)
Ustad Ali Silaturahmi Dengan Guru TPQ
Read Time:45 Second