Pemkab Kendal Siapkan Rp 58 Miliar untuk BKK Dusun

Berita Pemerintahan
0 0
Read Time:52 Second

KENDAL, jatengnet.com – Bupati Kendal Dico Ganinduto menyatakan Pemkab Kendal pada 2022 mensiapkan Rp 58 miliar yang akan dialokasikan untuk pembangunan dusun melalui program Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Dusun.

Jumlah itu dengan target kurang lebih 600 dusun. ‘’Sementara bagi desa/dusun yang belum mendapatkan BKK, akan diprioritaskan pada tahun berikutnya,’’ kata dia ketika meninjau BKK Dusun di Desa Jerukgiling, Kecamatan Kaliwungu Selatan, belum lama ini.

Dia mengatakan, BKK Dusun terus disalurkan dan realisasi dari masing – masing dusun dengan melakukan pembangunan infrastruktur yang berdampak untuk peningkatan perekonomian. Pihaknya akan selalu melakukan pengawasan.

‘’Penggunaan BKK Dusun wajib wajib memiliki pembangunan yang bertujuan bagi kebutuhan masyarakat. Harapannya mampu berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi bagi desa dan masyarakat setempat,’’ tambahnya.

Kades Jerukgiling Abdul Ghofur, mengatakan, BKK Dusun ia pergunakan untuk membangun kolam ukuran 3 meter x 10 meter sebanyak dua unit. Kolam tersebit dikembangkan serta dibudidayakan masyarakat.

Tahap tahap menebar benih 5.000 ikan bawal, 2.500 gurame, dan 1.000 ikan nila. ‘’Hasil dari budidaya ini dapat bermanfaat dan mampu memberikan lapangan pekerjaan di desa,’’ kata dia. (jan-21)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *